Saturday, August 15, 2015

Biryani Daging Ayam


Kepingin makan chicken biryani, tapi baru kali ini terlaksana memasaknya. Memang sudah ada bumbu instant untuk membuat chicken biryani. Tapi untuk dishare ke blogku aku ingin memasak dari bumbu homemade bukan yang instant. Pasti lebih enak.

Bahan-bahan :
1,5 kg ayam, potong-potong dan bersihkan.
300 gr beras basmati (3 cup)
6 cup air panas.
2 bawang bombay ukuran sedang, iris tipis.
3 siung bawang putih + 1 ruas jari jahe, haluskan.
2 tomat segar ukuran sedang, rajang kasar.
5 cabe rawit hijua, bisa ditambah atau dikurangi.
1 sdt ketumbar bubuk.
1 sdt jintan bubuk.
1/2 sdt garam masalah.
1/2 sdt kunyit bubuk.
2 – 3 daun salam / daun bay.
4 kapulaga, ambil biji.
6 cengkeh.
2 sdm yogurt tanpa rasa.
Buah prune kering atau kismis secukupnya.
Daun ketumbar secukupnya, cincang kasar.
Ghee / minyak sayur / mentega / margarine, secukupnya (pilih yang mana suka).

Caranya :
- Cuci bersih beras basmati dan tiriskan.
- Panaskan 2 sdm ghee / minyak sayur / mentega / margarine, tumis bawang bombay, bawang putih dan jahe, cabe rawit hijau, hingga harum.
- Tambahkan ketumbar, jintan, kunyit dan garam masala, daun salam / daun bay, kapulaga dan cengkeh. Tumis hingga harum.
- Tambahkan tomat dan masak hingga tomat mencair, lalu masukkan ayam dan yogurt. Masak dengan api besar hingga setengah matang dan bumbu mengental.
- Di panci yang lain, panaskan 2 sdm ghee / minyak sayur / mentega / margarine. Tumis beras basmati hingga kuning keemasan dan air mengering. Tambahkan air dan prune / kismis lalu masak dengan api kecil hingga setengah matang dan air mengering.
- Campurkan ayam ke dalam nasi dan masak hingga nasi dan ayam matang dengan api sekecil mungkin.
- Sajikan hangat, taburi daun ketumbar dan salad.

No comments:

Post a Comment

Terima kasih untuk kunjungannya. Silahkan tinggalkan pesan dan kalau ada juga link blog temans semua. Supaya aku bisa kunjungin balik. Salam kenal ya.Terima