Monday, March 4, 2013

Marmer Kukus Putih Telur


Di kulkas ada banyak putih telur, sisa dari membuat lapis legit. Lebih baik diberdayakan putih telurnya, daripada dibuang. Maka dibuatlah kue marmer dari putih telur dengan dikukus. Kalau mau dipanggang juga enak. Membuatnya juga mudah.

Bahan-bahan :
425 gr putih telur.
200 gr gula pasir.
1/4 sdt garam.
1/2 sdt vanili.
200 gr tepung terigu.
1/2 sdt baking powder.
50 gr mentega cair.
1 sdm coklat bubuk.


Caranya :
- Kocok putih telur dan garam setengah kembang. Tambahkan gula dan kocok hingga mengembang dan kaku.
- Tambahkan tepung terigu / susu bubuk, baking powder dan vanili, aduk perlahan hingga rata.
- Tambahkan mentega cair dan aduk rata.
- Bagi adonan menjadi 2 bagian : 1/2 adonan untuk warna putih dan 1/2 adonan yang lainnya untuk warna coklat dengan ditambahkan coklat bubuk. Aduk rata dengan sendok makan.
- Panaskan panci kukusan, tuang adonan putih di tengah loyang bulat dengan diameter 20 cm yang telah dilapisi dengan kertas roti. Setelah itu tuang adonan coklat di bagian atas tengah dari adonan putih. Lakukan bergantian hingga adonan habis.
- Ambil sebatang tusuk gigi dan tarik garis dari tengah ke pinggir dan dari pinggir ke tengah.
- Kemudian letakkan adonan ke dalam panci kukusan dan kukus hingga matang. Jangan lupa tutup panci dibungkus dengan serbet bersih, supaya air kukusan tidak menetes ke atas adonan.


Nutrition Facts Widget Image

No comments:

Post a Comment

Terima kasih untuk kunjungannya. Silahkan tinggalkan pesan dan kalau ada juga link blog temans semua. Supaya aku bisa kunjungin balik. Salam kenal ya.Terima